Ini Dia Kumpulan Inspirasi Desain Jendela Rumah Minimalis Untuk Anda!

Jendela merupakan “mata” dari sebuah rumah minimalis. Rumah bisa saja memiliki fasilitas lengkap mulai dari dapur rumah minimalis yang modern, kanopi rumah minimalis yang cantik sebagai pelindung panas dan hujan, ruang tamu minimalis yang nyaman untuk bercengkrama bersama kerabat, sampai pada taman interior minimalis layaknya surga. Namun, tanpa adanya jendela, Anda tidak akan bisa melihat pemandangan indah di luar sana, layaknya manusia yang buta tanpa penglihatan. Rumah minimalis Anda juga akan terasa pengap dan gelap, karena udara dan sinar matahari tak bebas keluar masuk. Oleh karena itu, peran jendela rumah minimalis tetap sangat penting dan perlu dipertimbangkan dalam membangun hunian rumah minimalis yang nyaman bagi anggota keluarga tercinta.

Jendela Rumah Minimalis, memegang peran yang sangat penting, yakni sebagai "mata" pada rumah, tempat penghuni melihat-lihat pemandangan luar sambil menikmati udara segarLalu seperti apa sih model-model jendela rumah minimalis yang banyak diterapkan baik di dalam maupun luar negeri? Yuk, lihat kumpulan inspirasinya di bawah ini!

Jendela rumah minimalis biasanya tidak memiliki bentuk yang terlalu bermacam-macam. Bentuknya standar, hanya sekedar berupa kotak atau persegi panjang biasa dalam bentuk satuan-satuan terpisah, dengan bentuk pola teralis yang juga kotak-kotak berulang. Warna kusen dan teralis biasanya senada, dan memiliki warna-warna yang lembut atau gelap, seperti putih, hitam, abu-abu, cokelat muda atau cokelat tua.

Contoh jendela rumah minimalis standar dengan teralis sederhana berbentuk kotak-kotak berulang

Contoh jendela rumah minimalis standar dengan teralis sederhana berbentuk kotak-kotak berulang

Namun terdapat juga jenis jendela rumah minimalis yang sudah lebih modern dan lebih mengarah ke jendela minimalis kontemporer. Biasanya model jendela seperti ini diterapkan pada rumah-rumah yang berada di luar negeri di kawasan Eropa atau Amerika. Bentuk jendelanya sering kali berbentuk kotak panjang dan sangat besar sampai separuh dinding atau lebih. Sering kali tanpa dilengkapi teralis, namun tak menutup kemungkinan jendela super besar tersebut mempunyai sedikit teralis tapi dengan pola yang lebih bermacam-macam, baik itu, garis-garis horizontal berulang dipadukan hanya dengan sebuah garis vertikal di sisi kiri jendela, garis-garis vertikal horizontal berulang yang besarnya tak sama, dan lain sebagainya. Dengan pola-pola tersebut, bentuk jendela terlihat lebih fleksibel, modern, dan tak kaku sesuai gaya hidup masa kini.

Ini Dia Contoh Jendela Rumah Minimalis Modern dengan Pola Kerangka Teralis CantikIni Dia Contoh Jendela Rumah Minimalis Modern dengan Pola Kerangka Teralis CantikIni Dia Contoh Jendela Rumah Minimalis Modern dengan Pola Kerangka Teralis CantikKeuntungan mempunyai jendela yang sangat besar adalah, Anda bisa mendapatkan sumber sinar matahari dan udara segar yang lebih banyak. Dengan adanya sinar matahari Anda jadi bisa menghemat listrik di siang hari karena sinar matahari yang masuk melalui jendela rumah minimalis Anda sudah maksimal. Selain itu, kondisi rumah juga tak lembab dan sehat karena lancarnya sirkulasi udara yang keluar masuk, yang menggantikan karbondioksida di rumah Anda dengan oksigen dari pepohonan asri di taman luar.

Jendela besar bisa digunakan sebagai penerang alami di siang hari dan memperlancar sirkulasi udara dalam rumah

Jendela besar bisa digunakan sebagai penerang alami di siang hari dan memperlancar sirkulasi udara dalam rumah

Nah, jendela rumah minimalis pasti akan kelihatan sepi jika tidak ditemani dengan teman penghiasnya, alat penutup jendela. Anda bisa menghias jendela Anda dengan berbagai model penutup jendela seperti gorden dengan hiasan renda di atasnya, sebuah krei dan naungan (shade) yang bisa ditarik ke atas dan diturunkan ke bawah dan lain sebagainya.

Kelebihan sebuah gorden atau tirai dibanding dengan sebuah krei atau naungan (shade) adalah, ia bisa menutupi semua bagian rumah secara total dari sinar matahari yang terlalu menyengat, karena bahannya yang tebal. Selain itu, bentuknya yang manis dengan renda cantik di atas, serta memiliki pola warna-warni, membuat gorden atau tirai dapat memberikan suasana ceria pada jendela rumah minimalis Anda. Tapi, satu set gorden dengan kainnya yang tebal dan panjang, membuat Anda harus rajin mencucinya di laundry secara teratur agar tidak jadi sarang kuman dan penyakit. Jika Anda termasuk tipe yang malas, lebih baik hindari gorden dari pilihan hiasan jendela rumah minimalis Anda.

Contoh Tirai untuk Jendela Rumah Minimalis

Contoh Tirai untuk Jendela Rumah Minimalis

Mungkin sebuah krei bisa jadi alternatif penutup jendela rumah minimalis Anda, karena cara membersihkannya cukup mudah. Anda hanya membutuhkan sebuah lap dan kemoceng untuk membersihkan debu di permukaan dan sela-sela krei. Kebanyakan krei terbuat dari plastik lentur tapi ada juga yang terbuat dari potong-potongan kayu. Tersedia berbagai macam warna yang sesuai dengan pilihan rumah minimalis Anda. Ia juga dapat menutupi ruangan dari sinar matahari secara total, sehingga bisa menggantika fungsi gorden secara maksimal.

Contoh Krei Sebagai Penutup Jendela Rumah Minimalis

Contoh Krei Sebagai Penutup Jendela Rumah Minimalis

Nah, ada satu lagi bahan penutup jendela yang terbuat dari kertas atau kain ringan yang disebut shade atau naungan. Penutup jendela satu ini mempunyai pola dan corak berwarna-warni sama halnya dengan gorden. Hanya saja karena bentuknya yang seperti selembar kain yang digulung ke atas dan diturunkan kebawah saat diperlukan, jenis penutup jendela satu ini tidak mempunyai hiasan renda-renda di atasnya. Namun bentuknya sangat manis dan sederhana, sangat cocok untuk menemani jendela rumah minimalis Anda. Untuk perawatan, shade yang terbuat dari kain juga harus dicuci seperti gorden, tapi Anda bisa mencucinya sendiri karena bahannya ringan seperti taplak meja standar.

Contoh Shade atau Naungan untuk Jendela Rumah Minimalis

Contoh Shade atau Naungan untuk Jendela Rumah MinimalisSebagai tambahan, Anda juga bisa lho menambahkan kursi panjang seperti sofa di dekat jendela rumah minimalis Anda. Sehingga ketika pagi atau sore menjelang, Anda bisa bersantai menikmati pemandangan di luar rumah sambil minum teh atau membaca buku kesayangan Anda. Hiasi juga kursi tersebut dengan bantal-bantal kecil warna-warni, dijamin suasana rumah minimalis akan semakin ceria dan menyenangkan.

Contoh Kursi Panjang Sederhana Untuk Bersantai di Depan Jendela Minimalis

Contoh Kursi Panjang Sederhana Untuk Bersantai di Depan Jendela Minimalis. Anda bisa menikmati Pemandangan di Luar Jendela Sambil Membaca Buku atau Minum Teh


Rumah Minimalis

tips cara menanam rumput jepang

tips cara menanam rumput jepang

tips cara menanam rumput jepang

cara menanam rumput jepang
gambar 1. rumput jepang
cara menanam rumput jepang
gambar 2. rumput jepang
cara menanam rumput jepang
gambar 3. rumput jepang

Rumput jepang ini dibeberapa daerah punya beberapa nama lain, ada yang menyebut rumput jarum dan ada juga yang menyebut rumput babi.

Rumput jepang juga salah satu rumput yang populer digunakan sebagai rumput hias.

Manfaat rumput jepang selain untuk mempercantik taman anda juga bisa sebagai penahan tanah dan penahan debu walaupun kapasitasnya hanya sedikit.

Berikut ini cara sederhana untuk menanam rumput jepang :

1. 1 m2 bibit rumput jepang bisa ditanam untuk 4 - 6 m2.( Harga bibit rumput jepang dipenjual rumput jepang yang membudidaya rumput jepang, harga bibit rumput jepang dijual antara 30.000 - 50.000 rupiah. )

2. Gemburkan tanah dan ratakan, supaya saat tumbuh bisa rata. Bila ingin variasi yang lebih menarik, tanahnya bisa dikontur sesuai selera.

3. Beri pupuk kandang. Untuk 25 kg pupuk kandang sapi atau ayam bisa untuk 10 m2. Sebaiknya pupuk kandang yang sudah kering supaya aromanya tidak menyengat.

4. Siram dengan air sebelum ditanam, supaya pori-pori tanah basah semua.

5. Lepaskan rumput dari gerobolan, pastikan setiap bibit ada akarnya. (Gambar rumput jepang diatas adalah salah satu gumpalan bibit yang bisa ditanam.)

6. Jarak antar bibit maksimal 8 x 8 cm, setiap bibit seperti pada poin 5.

7. Setelah tertanam semua, siram lagi dengan air dan pastikan basah semua.

8. Bila cuaca panas siram 2 kali sehari, jika tidak minimal sore hari disiram.

9. Pupuk pertama sekitar 2 minggu, rumput mulai tumbuh, beri urea 0,5 kg untuk luasan 10 m2.

10. Pupuk kedua umur 1,5 bulan diberi urea lagi. Dosis sama poin 9.

11. Apabila merasa tanah terlalu keras karena pemupukan urea, bisa ditambah dengan pupuk TSP sekitar 0,5 kg untuk 10 m2.

12. Merawat rumput jepang selama proses menanam rumput jepang yaitu dengan membersihkan rumput-rumput liar.

13. Cara perawatan rumput jepang ini seperti pada poin 12 kurang lebih bila kita menanam rumput gajah mini 

14. Sktr 3 - 4 bulan, semua sdh tertutup rumput.

15. Semoga bermanfaat.

tips cara menanam rumput jepang
rumahku-1

Desain Denah Rumah Tipe 45 m2

Berikut adalah contoh desain denah rumah tipe 45. Rumah bergaya minimalis tipe 45 ini dari depan terlihat sederhana namun tidak kehilangan sisi anggunnya. Dengan dua tiang yang menyangga atap teras, dia terlihat gagah, meski tidak mewah. Sementara pilihan cat untuk tembok terlihat kontras dengan cat kedua tiang tersebut. Pintunya menggunakan bahan kayu yang di disain kupu tarung, juga masih memakai warna cokelat.contoh gambar rumah tipe 45
contoh desain denah rumah tipe 45
Sekarang kita lihat denah rumah tipe 45 ini lebih dalam. Dengan ukuran tanah 6,5 x 13 meter, rumah ini masih menyisakan tanah lebih untuk taman di sisi dalam dan luar. Untuk taman sisi dalam, anda juga bisa menggunakanya untuk menjemur pakaian,
Rumah tipe 45 ini dilengkapi dengan 2 kamar tidur, satu kamar mandi/wc, ruang tamu yang dibuat tanpa sekat dengan runag makan, maka ruangan tersebut bisa terlihat lebih lega. Masih ada pintu samping yang menuju ruang makan, sehingga anda tidak khawatir rikuh memasuki rumah ketika ada tamu di ruang depan. Desain rumah tipe 45 yang simple.
Yang mungkin menjadi ganjalan adalah ruang dapur yang berada di’luar’. Kalau misalnya bisa dibuat lebih tertutup, mungkin akan lebih terasa aman. Tapi itu kembali pada kebutuhan dan tingkat keamanan lingkungan anda. Dengan menambahkan pagar tembok belakang agak tinggi, sepertinya sudah cukup. Mengingat kalau ruang belakang itu tertutup total maka taman belakang itu tidak lagi bisa menjadi ruang jemur pakaian yang efektif.
Maka kembali pada anda, bagaimana anda mengembangkan denah desain rumah tipe 45 ini supaya lebih sesuai dengan kebutuhan anda. Selamat membangun sendiri rumah anda. Salam. sumber: Rumahdp

Desain Rumah

Desain Dapur Modern Minimalis Dengan Kulkas Cantik

Desain Dapur Minimalis Modern. Warna adalah salah satu hal yang sangat mempengaruhi suatu desain ruangan. Dapur tampak lebih minimalis modern bila warna yang diterapkan sesuai. Selaras dengan skema warna dari setiap dapur modern, dekorasi yang keren memungkinkan peralatan yang ada di dapur juga mengukuti warna yang sesuai dengan desaindapur. Salah satu peralatan yang bisa anda ikuti dengan desain warna dapur adalah kulkas. Yang anda butuhkan adalah gambar dan proses sablon yang inovatif untuk mengubah warna kulkas anda. Dengan warna yang sesuai dapat membuat dapur anda tampak lebih hidup. Berikut ini beberapa warna kulkas yang cocok untuk dapur modern minimalis

Desain Dapur Modern Minimalis

Gambar Desain Dapur Minimalis Modern Dengan Kulkas

Gambar Desain Dapur Minimalis Modern Dengan Kulkas

Gambar Desain Dapur Minimalis Modern Dengan Kulkas

Gambar Desain Dapur Minimalis Modern Dengan Kulkas

Gambar Desain Dapur Minimalis Modern Dengan Kulkas

Gambar Desain Dapur Minimalis Modern Dengan Kulkas

Itulah beberapa kulkas cantik yang bisa membuat dapur anda tampak lebih modern minimalis. Semoga beberapa gambar diatas bisa menjadi inspirasi anda ketika akan mendesain dapur modern minimalis untuk rumah minimalis anda. Selain kulkas anda juga bisa juga anda lakukan pada meja atau lemari yang ada di dapur. tapi disini saya hanya memberikan contoh untuk kulkas yang ada di dapur. Semoga desain dapur modern minimalis tersebut bermanfaat untuk anda.


Desain, Denah, Gambar Rumah Minimalis Modern

Tahap Rancangan Pelaksanaan

Berikut adalah contoh hasil karya pada Tahap Rancangan Pelaksana










sketsarumah.com

Foto Rumah Minimalis dan Kegunaanya Pada Industri Properti

Saat ini ada banyak sekali foto rumah minimalis yang dapat kita jadikan referensi dalam pembelian ataupun pembangunan rumah bergaya minimlis. Gambar rumah minimalis ini biasanya bisa kita temui di berbagai tempat seperti internet ataupun buku-buku yang ada di took-toko buku terdekat. Banyaknya foto tersebut sangat bagus bagi pengathuan masayarakat dalam hal desain rumah sehingga mereka bisa lebih pinta dalam membeli ataupun membangun rumah mereka. Banyaknya foto tersebut juga merupaka salah satu pemicu utama bagi para pengembang untuk terus meningkatkan kualitas desain mereka supaya tidak ketinggalan jaman jika dibandingakan foto-foto yang beradar luas di kalangan msayarakat awam.

Foto Rumah Minimalis Sebagi Referensi

rumah minimalis terbaru 300x218 Foto Rumah Minimalis dan Kegunaanya Pada Industri Properti

Dengan banyaknya foto rumah minimalis, maka orang yang awam tentang desain rumah akan sangat terbantu untuk paling tidak mengerti tentang jenis-jenis model rumah. Meskipun jumlahnya masih sangat terbatas, tetapi keberadaan foto rumah minimalis modern paling tidak bisa membantu banyak orang untuk sedikit lebih mengerti tentang apa itu rumah minimalis dan detail setiap bagianya. Jika pengetahuan masyarakat meningkat tentang jenis rumah minimalis, yang mana akhir-akhir ini menjadi moderl primadona para pengembang, mau tidak mau para pengembang harus meningkatkan mutu produksi mereka dari segi keindahan desain dan kualitas bahan yang digunakan untuk membangun rumah.

Ada beberapa macam foto rumah minimalis yang dapat kita jumapi di internet atau di took-toko buku terdekat. Salah satunya adalah foto rumah minimalis sederhana yang menggambarka dengan gambling tentang detailnya, tapi paling tidak gambar-gambar itu bisa memberikan ide bagi orang-orang yang akan membeli rumah ataupun membuat rumah minimalis mereka sendiri. Foto rumah minimalis tropis juga merupakan salah satu foto yang sangat sering dicari oleh orang-orang yang akan memebeli atau membangun rumah mereka sendiri karen jenis rumah ini merupakan salah satu jenis rumah yang sangat diminati karena kecocokanya dengan iklim di Indonesia.

Gambaran Foto Rumah Minimalis

Foto rumah minimalis biasanya menggambarkan bentuk secara umum rumah minimalis, tetapi banyak juga foto yang menunjukan detail bagian luar maupun bagian dalam dari rumah tersebut. Hal ini akan sangat memudahkan orang-orang yang melihatnya untuk lebih memahami rumah minimalis secara detail. Gambar seperti kondisi taman, bagian luar rumah, bentuk keseluruhan dari rumah dan bagian-bagian lainya biasanya adalah hal yang wajar ditunjukan olh foto-fptp tersebut. Foto ini selain berguna bagi orang-orang yang mau membeli atau membangun rumah mereka, foto ini juga berguna bagi para pengembang untuk mengikuti trend gaya rumah yang disukai oleh para konsumen.

Pentingnya Keberadaan Foto Rumah Minimalis

Dengan foto rumah minimalis para pengembang bisa selalu mengntrol kemajuan desain rumah yang terus berjalan seiring berjalanya waktu sehingga mereka tidak ketinggalan jaman dalam hal model saat mereka ingin membangun sebuah perumahan. Hal ini akan sangat membantu mereka dalah hal jumlah penjualan yang harus mereka capai. Jadi dengan adanya gambar-gambar tersebut, tidak hanya para konsumen saja yang terbantu dengan banyaknya informasi, tetapi para pengembang juga akan sangat terbantu degan pilhin desain yang bisa ditemui dengan mudah di internet atau di took-toko buku.
Banyaknya sumber informasi di era modern ini membuat banyak orang bisa mengetahui dengan detail tentang rumah yang akan mereka beli atau mereka bangun. Banyak juga para pengembang yang mencantumkan detail tentang bangunan rumah yang  mereka bangun kepada para konsumen. Foto rumah minimalis adalah salah satu hal yang dapat merubah sudut pandang para konsumen dan para pengembang terhadapa desain rumah.


Rumah Minimalis

Kaca Floral










Rumah Ramah, Klaten

Kaca yang bertekstur bunga yang mungkin Anda tidak mengenal namanya. Kaca ini dinamakan Kaca Floral. Kaca Floral ini dari salah satu bahan kaca yang biasa digunakan untuk kaca patri yaitu stained glass. Teksturnya unik, berwarna mencolok biasanya kuning, biru, hijau dan putih (bening) dan berkesan kuno. Memang diketahui, bahwa kaca ini banyak dipakai pada zaman dahulu untuk kaca jendela, ventilasi bahkan furniture. Beberapa penjual menyebutnya dengan nama Kaca Kampung.

Dewasa ini, kaca ini memang sudah kurang diaplikasikan pada elemen rumah ataupun furniture, dimana sekarang cenderung bergaya minimalis. Akan tetapi banyak orang yang berselera pada gaya desain kuno ataupun etnik tetap menggunakannya pada elemen desain rumah.

Perlu diketahui, bahwa kaca floral memiliki dua sisi kaca. Sisi yang satu bertekstur bunga-bunga, sedangkan sisi yang lain (dibaliknya) halus. Bagian yang bertekstur mempunyai kekurangan, yaitu dapat menyimpan debu yang terperangkap dipermukaan tekstur tersebut. Membersihkannyapun agak sulit. Nah, terus bagaimana kiatnya agar terlihat bersih dan mudah perawatannya ? Yaitu, dengan cara meletakkan sisi halus pada bagian luar obyek desain, dan sisi yang bertekstur pada bagian dalam. Sehingga mudah membersihkannya dan tidak terlalu cepat berdebu.









Rumah Kenangan, Jakarta

Yang kami tampilkan di sini adalah Kaca Floral yang diaplikasikan pada jendela dan ventilasi desain rumah Kenangan, Jakarta dan desain rumah Ramah, Klaten.
Bisa kita lihat, bahwa Kaca Floral memang sangat cocok dengan desain rumah etnik atau bergaya kuno. Tetapi, tidak menutup kemungkinan kita bisa mengaplikasikan pada desain rumah minimalis atau modern yang terlihat pada desain rumah Ramah. Kombinasi ini tidak menghilangkan dari segi estetika, bahkan terlihat dinamis.

Harapan kami, ketika Anda telah membaca artikel ini dan melihat contoh nyata pada desain rumah yang kami kerjakan, Anda tertarik pula mengaplikasikan pada desain rumah Anda.

Terlihat begitu cantik bukan ?

Desain Rumah (Ibu) Mawar
































Semoga Bermanfaat.
Terima Kasih, Salam Sukses untuk Anda !

Rachmadi Triatmojo
Pendiri dan Arsitek sketsarumah.com
http://www.sketsarumah.com

NB : Jika anda suka posting artikel ini, silakan share ke teman FACEBOOK Anda. Cukup dengan meng-KLIK link ini ! Terimakasih.
 
Mau tahu Studionya ?
Silahkan klik http://www.sketsarumah.com/p/studio.html

Atau mau tahu langsung hasil-hasil karyanya ?
Silahkan klik http://www.sketsarumah.com/p/karya.html

sketsarumah.com